Enjintuls.com – Pada artikel sebelumnya, kami sudah membahas tentang beragam jenis kabel yang biasa dipakai untuk pekerjaan instalasi listrik. Selain jenis kabel yang beragam, kemungkinan besar Anda juga melihat beragamnya warna kabel.
Ya, ternyata pemberian warna yang beragam pada kabel bukan untuk hiasan, melainkan sebagai tanda penggunaan masing-masing kabel. Lantas, apa saja fungsi dari masing-masing warna kabel? Berikut ini kami berikut informasinya secara singkat.
Warna Kabel dan Fungsinya
Peraturan warna selubung penghantar dan warna isolasi inti penghantar harus diperhatikan pada saat pemasangan. Hal tersebut penting untuk mendapatkan kesatuan pengertian mengenai penggunaan warna atau warna loreng yang digunakan untuk mengenal penghantar dengan tujuan keseragaman dan mempertinggi keamanan pada saat instalasi atau setelah instalasi listrik dijalankan.
Warna Kabel Loreng Hijau – Kuning
Warna hijau–kuning hanya boleh digunakan untuk menandai penghantar pembumian, pengaman dan penghantar yang menghubungkan ikatan penyama tegangan ke bumi.
Pengunaan Warna Kabel Biru
Warna biru digunakan untuk menandai penghantar netral atau kawat tengah, pada instalasi listrik dengan penghantar netral. Untuk menghindarkan kesalahan, warna biru tersebut tidak boleh digunakan untuk menandai penghantar lainnya. Warna biru hanya dapat digunakan untuk maksud lain, jika pada instalasi tersebut tidak terdapat penghantar netral atau kawat tengah. Warna biru tidak untuk kabel pentanahan.
Merah, Kuning, dan Hitam
Kabel dengan warna ini memang dipakai untuk muatan listrik positif, fasa, atau api, hal ini pasti menjawab sejumlah pertanyaan.
Kabel warna merah positif atau negatif, kabel hitam positif atau negatif, banyak orang yang bertanya mengenai hal ini. Saat kamu menyentuh kabel ini ada potensi tersetrum, gunakan tespen untuk mengecek aliran listrik. Sumber muatan listrik positif ini bersumber dari kabel jaringan PLN yang dipasang di tiang listrik.
Penggunaan Warna Kabel Berinti Tunggal
Untuk pengawatan di dalam perlengkapan listrik disarankan hanya mengunakan kabel dengan satu warna., khususnya warna hitam. Jika diperlukan warna lain untuk penandaan disarankan mengunakan warna cokelat.
Warna untuk Kabel Berselubung Berinti Tunggal
Kabel berselubung berinti tunggal boleh digunakan untuk fase, netral, kawat tengah atau penghantar pembumian asalkan isolasi kedua ujung kabel yang terlihat ( bagian yang dikupas selubungnya ) dibalut isolasi khusus yang berwarna
Untuk instalasi listrik
- Fasa R merah
- Fasa S kuning
- Fasa T hitam
- netral biru
Untuk pelengkapan listrik
- U / X merah
- V / Y kuning
- W / Z hitam
- Arde loreng hijau-kuning
Itulah informasi mengenai beragam warna kabel beserta fungsinya pada beberapa medan dan lokasi.